Jordison (Slipknot), Drummer Terbaik 1/4 Abad


Joey Jordison, personil band metal bertopeng Slipknot, terpilih sebagai drummer terbaik sepanjang 25 tahun terakhir. Ungguli Phil Collins dan Mike Portnoy (Dream Theatre).

Dalam polling yang digelar majalah music Inggris Rhythm, Jordisson juga ternyata lebih digemari dibanding Dave Grohl, mantan drummer Nirvana yang kini menggawangi Foo Fighters.

"Ini jauh dari luar biasa” ungkap Jordisson, 35, seperti dilansirBBC.co.uk (29/8). “Sesuatu seperti ini mengingatkan saya setiap hari mengapa saya terus melakukan ini”

Di posisi kedua, dengan 100, 000 pemilih, nangkring Mike Portnoy disusul Gavin Harisson asal Porcupine Tree di tempat ketiga.

Penggebuk drum Rush, Neil Peart ada ditempat keempat sementara mantan personil band grunge Nirvana sekaligus penggebuk drum Them Crooked Vultures bertengger di nomor lima.

Mantan personil Genesis, Phil Collins berada di kisaran 10 besar, masuk ke posisi 9 dengan meraih 0.3% dari total suara.

Editor dari majalah Rhythm Chris Barnes memuji Jordison's sebagai drummer dengan "teknik diluar akal dan kemampuan untuk memperkuat setiap projek dengan sound dan style yang unik”.

Hasil akhir polling menempatkan 20 drummer terhebat sepanjang 25 tahun terakhir.

Sumber : http://www.astaga.com
seorang yang simpel, klasik, minimalis, kreatif, suka hal baru, gak suka yg terlalu rumit ato ruwet... egois (maybe.. tp bkn 'tuk kpntingan pribadi!!) hehehe..^_^

Posting Komentar